Efektifitas Media Pembelajaran Word Search Puzzle dalam Meningkatkan Daya Ingat Siswa pada Materi Ekosistem Kelas VII di SMP Muhammadiyah Kupang Tahun Ajaran 2018/2019

  • Nurhalifah Nurhalifah Universitas Muhammadiyah Kupang
  • Nurdiyah Lestari Universitas Muhammadiyah Kupang
  • St. Muthmainnah Yusuf Universitas Muhammadiyah Kupang
Keywords: Media Pembelajaran, Word Search Puzzle, Daya Ingat

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektifitas media pembelajaran word search puzzle dalam meningkatkan daya ingat siswa pada materi ekosistem kelas VII di SMP Muhammadiyah Kupang tahun ajaran 2018/2019. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam 2 siklus. Setiap siklus terdiri dari 4 tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Pengumpulan data menggunakan teknik wawancara, lembar observasi dan instrumen test. Data yang diperoleh disajikan secara deskriptif kualitatif dan deskriptif kuantitatif. Berdasarkan hasil Pre-Test dan Post-Test siswa diperoleh hasil analisis N-Gain sebesar 0,65 dengan kriteria sedang. Hasil analisis tersebut menunjukkan bahwa keefektifan media word search puzzle yang digunakan memiliki kriteria sedang. Selain itu, hasil observasi dan hasil tes siklus I dan siklus II juga menunjukkan bahwa penggunaan media word seach puzzle efektif dalam meningkatkan daya ingat siswa pada materi pembelajaran IPA khususnya materi ekosistem di kelas VII B SMP Muhammadiyah Kupang. Peningkatan daya ingat siswa dapat dilihat pada hasil observasi daya ingat siswa pra siklus I (observasi awal), siklus I dan siklus II. Persentasi keberhasilan proses pembelajaran dengan menggunakan media word seach puzzle mengalami peningkatan pada observasi awal learning 39%, menyimpan 47% dan mengingat kembali 42%, pada siklus I  learning 68%, menyimpan 66% dan mengingat kembali 64%, dan siklus II learning 90%, menyimpan 91% dan mengingat kembali 86%. Sedangkan hasil tes daya ingat siswa siklus I menunjukkan persentasi 65,47% dan siklus II meningkat menjadi 81,25%.

References

Anshorulloh. (2008). “Efektifitas Metode Mnemonik dalam Meningkatkan Daya Ingat Siswa pada Meteri Pelajaran Sejarah di MTs Persiapan Negeri Kota Batu”. Skripsi. Fakultas Psikologi Universitas Islam negeri Malang. Malang
Azka, Millati. (2018). “Efektifitas Model Problem Based Learning Dengan Permainan Puzzle Terhadap Hasil Belajar Peserta Didik Kelas VII SMP Empu Tantular Semarang Pada Materi Pengaruh Kepadatan Populasi Manusia Terhadap Lingkungan”. Skripsi. Fakultas Sains Dan Teknologi Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang. Semarang.
Hidayah, L.F. (2014). “Penerapan Game Puzzle Untuk Meningkatkan Daya Ingat/Memori Siswa Pada Mata Pelajaran Sejarah Kelas XI IPA Di MAN Kota Kediri 3”. Skripsi. Fakultas Ilmu Tarbiyah Dan Keguruan Universitas Islam Negeri (UIN) Maulana Malik Ibrahim Malang. Malang.
Kusumah, W., Dedi, D. (2010). Mengenal Penelitian Tindakan Kelas. Indeks. Jakarta Barat.
Makhfudin. (2008). “Upaya Peningkatan Daya Ingat Siswa dalam Pembelajaran Matematika Melalui Metode Pemberian Tugas dengan Umpan Balik (PTK Di SMPN 2 Nogosari Boyolali)”. Skripsi. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Surakarta. Surakarta.
Marcellina, Evi. (2014). “Penggunaan Media Gambar untuk Meningkatkan Daya Ingat Siswa dalam Pembelajaran IPS Kelas IV MI Mambaul Ulum Tirtomoyo Pakis Malang”. Skripsi. Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang. Malang.
Ratnaningsih, T. (2010). “Penggunaan Evaluasi Word Search Puzzle Untuk Meningkatkan Kekayaan Kosa Kata Biologi Siswa Pada Pokok Bahasan Zat Additif Dan Psikotropika Kelas VIII SMP Negeri 7 Surakarta Tahun Pelajaran 2008/2009”. Skripsi. Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret. Surakarta.
Sholikhah, R., Khoirul A., Ika A. (2019). “Penerapan permainan Congklak untuk Meningkatkan Pemahaman Konsep Bilangan pada Anak Kelompok B1 RA Tarbiyatus Shibyan Kucur Dau Kabupaten Malang”. Jurnal Ilmiah Pendidikan Anak Usia Dini, 1 (2) Tahun 2019.
Sukmadinata, N. S. (2008). Metode Penelitian Pendidikan. PT Remaja Rosdakarya. Bandung.
Syarfiah. (2013). “Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Student Teams Achievment Division (STAD) pada Anak Tunanetra Terhadap Hasil Belajar IPA Biologi Siswa SMP Luar Biasa Asuhan Kasih Kupang Tahun Ajaran 2012/2013”. Skripsi. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Kupang. Kupang.
Wahyuni, Sry. (2018). “Pengembangan Media Pembelajaran Word Search Puzzle Pada Kelas X IPS SMA Negeri 16 Surabaya Tahun Pelajaran 2017/2018”. Jurnal Pendidikan Ekonomi (JUPE), 6 (3) : 336-342
Published
2020-03-18