PEMANFAATAN EKSTRAK KUBIS UNGU (Brassica oleracea L.) SEBAGAI PEWARNA ALTERNATIF PREPARAT BASAH JARINGAN TUMBUHAN

  • Maria Getrudis Abuk Universitas Muhammadiyah Kupang
  • Uslan Uslan Universitas Muhammadiyah Kupang
  • Nur Robiah Adawiyah Mahmud Universitas Muhammadiyah Kupang
Keywords: Ekstrak Kubis Ungu, Pewarna Alami, Jaringan Tumbuhan

Abstract

Kubis ungu mempunyai warna khas yaitu warna ungu yang disebabkan oleh zat antosianin. Antosianin merupakan pigmen alami yang mempunyai sensitifitas tinggi dalam perubahan warnadisetiap tingkat perubahan warna. Kepekaan antosianin tersebut dapatdijadikan pewarna alami. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pemanfaatan ekstrak kubis ungu (Brassica oleracea L.) sebagai pewarna alternative preparat basah jaringan tumbuhan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Pengekstrakan kubis ungu dengan cara menghancurkan kubis ungu menggunakan mortar lalu disaring menggunakan kertas saring, kemudian dari larutan tersebut dibuat konsentrasi dengan 20%, 40%, 60%, 80%, dan 100%. Setelah  itu dilakukan pewarnaan pada preparat jaringan tumbuhan batang beluntas dan akar jagung. Kemudian diamati menggunakan  mikroskop lalu didokumentasi menggunakan kamera HP, dari hasil tersebut dibuat kuesioner penilaian dan ditelaah  oleh beberapa panelis tentang kejelasan preparat dan kekontrasan warna,dari hasil penilaian penelis tentang pewarnaan preparat jaringan tumbuhan menggunakan ekstrak kubis ungu sebagian menjawab jelas. Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa larutan kubis ungu dapat di manfaatkan untuk pewarnaan jaringan tumbuhan

References

Ahmad Sayyidah Nugrahani Nur, J. Djoko Budiono, Rinie P. (2013). “Pengembangan Media Preparat Jaringan Tumbuhan Menggunakan Pewarna Alternatif dari Filtrat Daun Pacar (Lawsoniainermis)”. JurusanBiologi FMIPA UNESA. Jalan ketintang Gedung C3 Lt.2 Surabaya 60231, Indonesia.
Apriani Ike. “Pengembangan Media Belajar: Angak Beras Maerah dan Teh (Camellia sintesis) Sebagai Pewarna Alternatif Preparat Basah JaringanTumbuhan. Dosen Prodi Pendidikan Biologi, FakultasTarabiyah dan Keguruan, 2016. UIN Raden Fatah Palembang, Jl. Prof, K. H. Zainal AbidinFikri No. 1A KM 3,5. Palembang30216,Indonesia.Email;[email protected].
Bahri Syamsul, Jalaludin, Ronita. Jurnal Teknologi Kimia Unimal 6:1 Mei 2017. 10-19. Jurusan Teknik Kimia, Fakultas Teknik, Universitas Malikussaleh.email: [email protected].
Erwin, Muhammad Asfian Nur, dan A. Sentosa Panggabean(.2015). “Potensi Pemanfaatan Ekstrak Kubis Ungu (Brassica Oleracea L.) Sebagai Indikator Asam Basa Alami”. Jurusan Kimia FMIPA Universitas Mulawarman.
Jannah Nur, Nur R.A. Mahmud, Nurul A.K. Karo, dan Nurhalifah. (2019). “Pemanfaatan Filtrat Bunga Flamboyan (Delonix regia (Hook) Raf.) sebagai Pewarna Alternatifdalam Pengamatan Preparat Jaringan Tumbuhan. Jurnal Biosains dan Edukasi.Vol.1(1),.5-9.
Mahmud, R. Nur Adawiyah , Ihwan, Nur Jannah. (2018). “Inventarisasi Tanaman Berpotensi Sebagai Indikator Asam-Basa Alami di Kota Kupang. Prosiding Seminar Nasional Biologi dan Pembelajarannya”. Universitas Negeri Makasar. Hal, 491-496.
NurwantiMita, J. D. Budiono,. R. Pratiwi P. (2013). “Pemanfaatan Filtrat Daun Muda Jati Sebagai Bahan Pewarna Alternatif Dalam Pembuatan Preparat Jaringan Tumbuhan. BioEdu 2 (1), 75.
PujilestariTitiek. (2015) .Review : “Sumber dan Pemanfaatan Zat Warna Alami untuk Keperluan Industri. Balai Besar Kerajinan dan Batik, Jl. Kusuma negara No. 7, Yogyakarta 55166. Email:[email protected].
Sartonno Ika Dharmastuti.(2018). “Pemanfaatan Ekstrak Kulit Buah Naga Super Merah Sebagai Pewarna Alami Preparat Section Jaringan Tumbuhan Rumut Teki”. Universitas Muhammadiyah Surakarta.
Senja Rima Yulia, Elisa Issulaningtyas, Ahmad Kharis Nugroho and Erna Prawita Setyawati.(2014). “Perbandingan Metode Ekstrasi dan Variasi Pelarut Terhadap Var. Capitata F. Rubra)”. Faculty of Pharmacy Universita Gadja Mada.
Published
2022-05-29