ANALISIS PENERAPAN AKUNTANSI BERDASARKAN ISAK 35 DAN PSAK 109 PADA PENGELOLAAN KEUANGAN MASJID DARUSSALAM SIKUMANA KOTA KUPANG

  • Aisyah Ali jurusan akuntansi Universitas Muhammadiyah Kupang
  • Fauziyah Lamaya jurusan akuntansi Universitas Muhammadiyah Kupang
  • Suryaningsi jurusan akuntansi Universitas Muhammadiyah Kupang
Keywords: Perlakuan akuntansi, ISAK 35, PSAK 109, transparansi, akuntabilitas, pengelolaan keuangan masjid.

Abstract

Penelitian  ini bertujuan mengetahui penerapan akuntansi pada pengelolaan keuangan Masjid Darussalam Sikumana Kota Kupang berdasarkan ISAK 35 tentang Penyajian Laporan Keuangan Entitas Berorientasi Nonlaba dan PSAK 109 tentang Akuntansi Zakat, dan Infak/Sedekah. Selain itu, dalam pelaporan diharapkan adanya transparansi dan akuntabilitas pada pengelolaan keuangan masjid.

Metode penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Data yang terkumpul akan dianalisis dan dideskripsikan sehingga mudah dipahami. Pengumpulan data menggunakan sumber data primer yakni melalui wawancara kepada Imam Masjid, Sekretaris Takmir, Bendahara Takmir, Jamaah Masjid, dan dengan dokumentasi. Dan juga data sekunder yakni menggunakan laporan keuangan masjid agar lebih memahami bagaimana pengelolaan laporan keuangan yang dilakukan oleh Takmir Masjid.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa Takmir Masjid Darussalam Sikumana Kota Kupang mengelola keuangan masjid dengan baik namun laporan keuangannya belum sesuai standar yakni ISAK 35 dan PSAK 109. Selain itu Takmir Masjid Darussalam Sikumana Kota Kupang telah mengelola keuangan masjid dengan transparan dan akuntabel. Kegiatan yang dilakukan oleh Takmir Masjid, diantaranya mempublikasikan semua proses dalam tahapan pengelolaan keuangan masjid kepada para jamaah.

Published
2023-05-06