Main Article Content
Abstract
Adapun tujuan dari pada penelitian ini adalah untuk meningkatkan kemampuan GPAI dalam melaksanakan penilaian berbasis kelas melalui supervisi klinis di Madrasah Ibtidaiyah Swasta Kota Kupang. Penelitian ini tergolong penelitian tindakan sekolah/madrasah yang secara umum dalam penelitian ini bertujuan untuk memperbaiki proses penilaian kelas guru mata pelajaran Al-qur`an Hadits, Fiqih, Aqidah Akhlak dan SKI pada Madrasah Ibtidaiyah Swasta Al-Fitrah Oesapa Kota Kupang. Penelitian tindakan sekolah ini dilakukan sebanyak dua siklus, masing-masing siklus melalui empat tahap yakni tahap perencanaan, tahap tindakan, tahap observasi, dan tahap refleksi. Berdasarkan analisis dan pembahasan yang telah dikemukakan, dapat disimpulkan sebagai berikut : (1) Terjadi peningkatan kemampuan GPAI dalam melaksanakan penilaian melalui pembinaan supervisi klinis dari siklus I sebesar 68,34 dengan kategori cukup ke siklus II sebesar 81,67 dengan kategori baik; (2) Guru mata pelajaran Al-Qur`an Hadits, Fiqih, Aqidah Akhlak dan SKI di MIS Al-Fitrah Oesapa Kota Kupang yang disupervisi klinis seluruhnya memiliki kategori baik.