Main Article Content

Abstract

Hijab merupakan kewajiban agama Islam yang disyariatkan kepada Nabi Muhammad saw. yang tersurat dalam Al-Quran surat Al-Ahzab:  33.  Fungsi  pakaian  ini  sebagai  simbol  agama menyulut kontroversi  di dunia modern karena  dianggap  sebagai  lambang pembelengguan kebebasan kaum wanita. Namun demikian, pada dasarnya hijab tidak hanya berfungsi sebatas itu.Hijab mempunyai efek psikologis yang mendorong pemakainya untuk menyesuaikan perilakunya dengan perilaku yang diajarkan Islam.


Adapun masalah dalam penelitian ini adalah apakah penggunaan hijab dapat merubahan perilaku siswa di MAN Kupang dan faktor-faktor apa yang mendorong siswiMAN Kupang untuk mengenakan hijab (jilbab). Jenis  penelitian   ini  adalah  penelitian  lapangan  (field  research)   yang mempelajari  secara  langsung  ke  lokasi  penelitian  untuk  memperoleh  kejelasan tentang  realita  sosial   yang  ada.   Penelitian ini adalah termasuk penelitian kualitatif. Teknik pengumpulkan data menggunakan metode wawancara, observasi, dan dokumentasi.  Sedangkan analisisdatamenggunakan   teknik   analisis   deskriptif   kualitatif,   yaitu berupa  data-data  yang  tertulis  dan  perilaku  yang  diamati  sehingga  dalam  hal  ini penulis  berupaya  mengadakan  penelitian  yang  bersifat  menggambarkan  secara menyeluruh tentang keadaan yang sebenarnya


Berdasarkan hasil pembahasan dan analisis yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa penggunaan hijab dapat mempegaruhi perilaku siswi di MAN Kupang, perubahan-perubahan tersebut antara lain perubahan terhadap Allah, terhadap diri sendiri, dan terhadap sesama manusia. Sedangkan fakor-faktor yang mendorong siswi MAN Kupang untuk memakai hijab diantaranya faktor keluarga, faktor pendidikan, faktor diri sendiri, dan faktor lingkungan.

Keywords

Hijab, Perilaku keagamaan

Article Details

How to Cite
Nikmad Nobisa, Y. (2021). PENGGUNAAN HIJBAB DAN PENGARUHNYA TERHADAP PERILAKU KEAGAMAAN SISWI MAN KUPANG. Jurnal Ilmu Pendidikan (JIP), 6(2). https://doi.org/10.59098/jipend.v6i2.524

References

  1. Efendi, Muhammad (1989) Management organisasi. Jakarta: cahaya ilahi.
  2. Murthahari, Murthada. (2003) Wanita Dan Hijab. Jakarta : Lentera
  3. _______(1995) Hijab: Gaya Hidup Wanita Islam. Bandung : Mizan.
  4. _______(1989) Pendidikan Madrasah Di Indonesia. Bandung : Mizan, 1989
  5. Rahmat, Jalaludin. Islam Alternative.Bandung : Mizan, 1986
  6. _______(2002) Psikologi Komunikasi. Bandung : Rosdakarya
  7. Shihab, Quraish. (1998) Wawasan Al-Qur’an. Bandun.
  8. Siauw, Felix. (2003) Yuk Berhijab. Jakarta : Cahaya Islami.
  9. Susanto, H. (1999) Konsep Efektifitas. Surabaya : Lentera.
  10. Sugiyono (2016) Metode Penelitian Pendidikan. Bandung: Alfabeta
  11. Tarjih, (2009) Majelis. Himpunan Putusan Tarjih. Yogyakarta: Suara Muhammadiyah