KAJIAN KRITIK SASTRA FEMINISME PADA NOVEL “CAHAYA SURGA DIWAJAH IBU” KARYA MURA ALFA ZAES

  • Yulita Irawati Jumun Universitas Muhammadiyah Kupang Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
  • Siti Rodliyah Universitas Muhammadiyah Kupang Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Keywords: Kajian Kritik sastra feminisme, novel, CSDI, Mura Alfa Zaes.

Abstract

Masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana kritik sastra feminisme dalam novel Cahaya
Surga Diwajah Ibu karya Mura Alfa Zaes. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan tentang
kritik sastra feminisme pada novel Cahaya Surga Diwajah Ibu Karya Mura Alfa Zaes. Metode yang
digunakan adalah metode deskriptif kualitatif. Fokus penelitian terhadap kritik sastrafeminisme.
Data penelitian ini keseluruhan isi cerita dalam novel disertai beberapa referensi buku menjadi dasar
analisisnya. Data penelitian ini adalah data tertulis yaitu novel Cahaya Surga Diwajah Ibu Karya
Mura Alfa Zaes. Pengumpulan data melalui sumber tertulis melalui penelitian, membaca sejumlah
buku yang relevan. Analisis data yang digunakan berdasarkan deskriptif kualitatif dan gambaran
Kritik Sastra Feminisme.
Berdasarkan hasil analisis data dapat disimpulkan bahwa didalam novel terdapat beberapa
gambaran kritik sastra feminisme diantaranya adalah pertama kritiksastra ginokritik, yaitu
penggambaran tokoh perempuan yang harus setara dengan laki-laki. Kedua kritik sastra
feminisidiologis, mengungkapkan bahwa tokoh perempuan juga harus berpendidikan.

Published
2020-08-01
How to Cite
Jumun, Y. I., & Rodliyah, S. (2020). KAJIAN KRITIK SASTRA FEMINISME PADA NOVEL “CAHAYA SURGA DIWAJAH IBU” KARYA MURA ALFA ZAES. JURNAL LINGKO : PROGRAM STUDI PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA , 2(2), 76-87. Retrieved from https://e-journal.unmuhkupang.ac.id/index.php/lingko/article/view/322