Pelatihan Pengelolaan Ekosistem Mangrove Bagi Masyarakat Pesisir Di Kelurahan Oesapa Kecamatan Kelapa Lima Kota Kupang

  • Sitti Halija Universitas Muhammadiyah Kupang
  • Kumala Sari Universitas Muhammadiyah Kupang
  • Cahyaningtias Universitas Muhammadiyah Kupang
Keywords: Kata kunci: mangrove, pengelolaan, rehabilitasi

Abstract

Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat ini secara umum bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat pesisir dalam meningakatkan upaya pengelolaan ekosistem mangrove di Kelurahan Oesapa Kecamatan Kelapa Lima Kota Kupang. Kegiatan ini menggunakan metode ceramah dan demonstrasi. Kegiatan ini diawali dengan ceramah yang disampaikan oleh pemateri. Kemudian dilanjutkan dengan aksi penanaman bibit mangrove pada wilayah pesisir dalam hal ini pada ekosistem mangrove yang saat ini telah menagalami degradasi. Hasil dari kegiatan ini adalah 1. meningkatkan pemahaman dan kesadaran peserta tentang fungsi dan manfaat hutan mangrove secara ekologi, ekonomi dan social, 2. meningkatkan pemahaman dan kesadaran peserta tentang dampak kegiatan manusia terhadap hutan mangrove. 3. meningkatnya pemahaman dan kesadaran peserta tentang pentingnya keterlibatan masyarakat dalam pelestarian hutan mangrove. 4. meningkatkan pengetahuan dan keterampilan peserta dalam melakukan rehabilitasi hutan mangrove. Hasil yang dicapai setelah terlaksananya kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah : Pemahaman 40 orang peserta  tentang pengelolaan ekosistem mangrove melalui teknik penanaman bibit mangrove semakin meningkat. Terciptanya ekosistem mangrove yang kedepannya dapat lestari dan pulih kembali dari kondisi saat ini yang telah mengalami degradasi.

 

References

Bengen, D. G. 2000. Pedoman Teknis Pengenalan dan Pengelolaan Ekosistem Mangrove.PKSPL-IPB, Bogor.
_____2001.Sinopsis Ekosistem dan Sumberdaya Alam Pesisir dan Laut.PKSPL-IPB, Bogor.
Imran, A. N. 2002. Sistem Pengelolaan Ekosistem Mangrove Di Wilayah Pesisir dan Kepulauan. Makalah Dalam Konferensi Nasional III Pengelolaan Wilayah Pesisir dan Lautan Indonesia, Denpasar.
Niranita, C. H. 1993. Hutan Mangrove: Antara Nilai Ekonomi dan Fungsi Ekologi. Dalam Warta Konservasi Lahan Basah, Vol. 2 No. 1 Juni.
Nybakken, J. W. 1992. Biologi Laut Suatu Pendekatan Ekologis. PT. Gramedia, Jakarta.
Pramaudji. 2000. Hutan Mangrove Di Indonesia: Peranan, Permasalahan dan Pengelolaannya. Oseana Vol. XXV No. 2.
Risamasu, J. L. 1995. Studi Tentang Komunitas Hutan Mangrove Di Teluk Olafulihaa dan Pantai Rote Timur Kabupaten Kupang. Laporan Penelitian Undana Kupang
Sukardjo, S. 1984. Ekosistem Mangrove. Oseana Vol. IX No. 4.
Umar, M. J. 2001. Potensi dan Permasalahan Ekosistem Mangrove Di Teluk Kupang.Laporan Hasil Survey Kerjasama Bapedalda Propinsi NTT dengan AusAid
Published
2021-02-02