Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kinerja Karyawan PT Putra Timor Sentosa Kupang

  • Ariyandi Tosi
  • Burhanudin Gesi
  • Upik Janiar
Keywords: Disiplin, Kompetensi, Kinerja, Motivasi

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kompetensi, disiplin dan motivasi terhadap
kinerja karyawan baik secara parsial maupun simultan. Penelitian ini termasuk jenis penelitian
kausal. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 123 orang karyawan. Sampel ditetapkan
sebanyak 81 karyawan berdasarkan tabel sample size dari Isaac dan Michael dengan tingkat
kesalahan 5%. Teknik penentuan sampel menggunakan disproporsional random sampling.
Teknik pengumpulan data menggunakan angket. Teknik analisis data yang dipergunakan adalah
Regresi Linier Berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kompetensi, disiplin dan motivasi
berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan baik secara parsial maupun simultan

Published
2021-01-03