Main Article Content

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatan hasil belajar siswa tema Benda-Benda Disekitar Kita melalui model pembelajaran Problem Based Learning kelas V.A SD Neigeirii 235 Palembang. Subjek penelitian terdiri dari 23 siswa, dengan 10 laki-laki dan 13 perempuan. Metode yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Tahapan penelitian ini meliputi perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi dengan teknik pengumpulan data menggunakan teknik tes. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa adanya peningkatan hasil belajar siswa di setiap siklusnya. Hal ini terbukti dari hasil nilai belajar siswa pada pra siklus mendapatkan nilai tuntas sebanyak 10 orang atau 43,47%, kemudian dilanjutkan penelitian pada siklus I siswa yang mendapatkan nilai tuntas sebanyak 14 orang atau 60,87%, dan siklus II siiswa yang mendapatkan nilai tuntas sebanyak 20 orang atau 86,95%. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa melalui penerapan model pembelajaran Probleim Based Learning dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas V.A Tema Benda-Benda Disekitar Kita SD Negeri 235 Paleimbang.

Keywords

Pembelajaran Tematik; Model PBL; Hasil Belajar

Article Details

How to Cite
Amalia, S., Nopri, & Ratna Kartika Waty, E. (2023). PENINGKATAN HASIL BELAJAR MELALUI MODEL PROBLEM BASED LEARNING KELAS V TEMA BENDA-BENDA DI SEKITAR KITA SD NEGERI 235 PALEMBANG. Jurnal Pendidikan Dasar Flobamorata , 4(3), 732-738. https://doi.org/10.51494/jpdf.v4i3.1025