Main Article Content

Abstract

Mengingat pentingnya model pembelajaran yang dilakukan oleh guru, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model problem based learning (PBL) terhadap peningkatan keterampilan menulis puisi siswa kelas IV SD Negeri Jemirahan Kec. Jabon. Jenis penelitian yang digunakan adalah quiasi experiment, pengambilan sampel penelitian dilakukan dengan nonrandom. Penelitian ini melibatkan 40 siswa kelas IV yang dibagi menjadi dua kelas yaitu kelas eksperimen dan kelas kontrol yang masing-masing berjumlah 20 siswa. Instrumen untuk pengumpulan data adalah tes dalam bentuk pre-test dan post-test. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji normalitas, uji homogenitas, dan uji t. Dari hasil penelitian dan pembahasan, maka uji Independent Sampel T-test nilai sig.(2-tailed) 0,002 < 0,005 menunjukkan bahwa ada peningkatan yang terjadi setelah perlakuan dengan menggunakan model pembelajaran problem based learning yang dilakukan dalam menulis puisi pada kelas eksperimen. Hal ini menunjukkan bahwa hasil uji-t test Sig dan t-hitung (4,388) lebih besar dari t-tabel (2.052). Jadi, ada perbedaan yang signifikan antara hasil keterampilan menulis puisi kelas eksperimen yang menerapkan model problem based learning dan kelas kontrol yang menerapkan model konvensional. Ini menunjukkan bahwa para siswa di SD Negeri Jemirahan Kec. Jabon Kab. Sidoarjo lebih terampil dalam mempelajari mata pelajaran bahasa indonesia dengan penggunaan model pembelajaran problem based learning. Hal ini membuktikan bahwa perlakuan yang berbeda akan mendapatkan hasil yang berbeda juga.

Keywords

Model Problem Based Learning; Keterampilan Menulis

Article Details

How to Cite
Agustin, N. E., & Nuroh, E. Z. (2024). MODEL PROBLEM BASED LEARNING DALAM PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA TERHADAP KETERAMPILAN MENULIS PUISI SISWA SEKOLAH DASAR. Jurnal Pendidikan Dasar Flobamorata , 5(1), 93-100. https://doi.org/10.51494/jpdf.v5i1.1130