Main Article Content

Abstract

Penelitian ini bertujuan meningkatkan keaktifan peserta didik pada muatan mata pelajaran IPS kelas V SD Negeri Godean 1 tahun pelajaran 2022/2023 dengan menggunakan media pembelajaran Teka-Teki Silang (TTS) berbasis ajaran Tamansiswa Tri N yaitu niteni, nirokake, nambahi. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Mei 2023. Subjek penelitian adalah peserta didik kelas VB SD Negeri Godean 1 berjumlah 31. Teknik pengumpulan data yang digunakan meliputi teknik observasi dan rubrik dokumentasi.. Dokumentasi dilakukan dengan cara mengambil foto pada saat pembelajaran berlangsung. Data hasil penelitian dianalisis secara deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan media pembelajaran Teka-Teki Silang (TTS) berbasis ajaran Tamansiswa Tri N dapat meningkatkan keaktifan peserta didik. Hal ini tercermin dalam pelaksanaan pembelajaran yang mendorong siswa untuk aktif dan mengeksplorasi diri. siswa memperoleh pengalaman langsung dan bermakna.

Keywords

Keaktifan, Tri N, Teka-Teki Silang

Article Details

How to Cite
Ismawati, D., Maylamirsyah, M. R., & Zulfiati, H. M. (2024). IMPLEMENTASI AJARAN TAMANSISWA TRI N (NITENI, NIROAKE, NAMBAHI) DALAM PEMBELAJARAN IPS MENGGUNAKAN MEDIA TEKA-TEKI SILANG. Jurnal Pendidikan Dasar Flobamorata , 5(2), 236-241. https://doi.org/10.51494/jpdf.v5i2.1141