Journals

  • Prosiding Ilmu Pendidikan dan Keguruan

    Prosiding Ilmu Pendidikan dan Keguruan adalah publikasi ilmiah yang memuat hasil-hasil penelitian baik pustaka maupun lapangan mengenai bidang pendidikan dan sosial yang telah dipresentasikan di acara Seminar Nasional yang diadakan secara rutin tiap tahun oleh Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Muhammadiyah Kupang.

  • JFM (Jurnal Flobamorata Mengabdi)

    Jurnal Flobamorata Mengabdi(JFM) adalah jurnal pengabdian kepada masyarakat yang memuat hasil pengabdian dalam bentuk pendampingan, pelatihan, penyuluhan, atau kegiatan lainnya. Mulai tahun 2023, JFM terbit empat kali dalam satu tahun, yaitu Februari, Mei, Agustus, dan November. JFM diterbitkan oleh Program Studi PGSD Universitas Muhammadiyah Kupang.

  • Mimbar PGSD Flobamorata

    Mimbar PGSD Flobamorata adalah jurnal ilmiah yang berisi dan menyebarluaskan hasil penelitian, studi mendalam, dan ide-ide atau karya inovatif di bidang pendidikan dasar yang diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Guru sekolah Dasar (PGSD), Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Muhammadiyah Kupang. Karya inovatif mahasiswa pendidikan dasar yang mampu memberikan kontribusi positif bagi sekolah dan lembaga pendidikan.


    Mimbar PGSD Flobamorata terbit 4 kali setahun yaitu bulan Februari, Mei, Agustus, November.

  • PENSOS : Jurnal Penelitian dan Pengabdian Pendidikan Sosiologi

    PENSOS: Jurnal Penelitian dan Pengabdian Pendidikan Sosiologi dipublis oleh program studi pendidikan sosiologi, fakultas keguruan dan ilmu pendidikan, Universitas Muhammadiyah Kupang sebagai wadah untuk menumbuhkembangkan kreativitas dan pertukaran gagasan dari hasil-hasil penelitian dan pengabdian dari para mahasiswa, dosen, dan guru. Jurnal ini membahas pokok-pokok pembelajaran sosiologi di sekolah dan perguruan tinggi serta isu-isu yang terkait dengan sosiologi pendidikan baik dalam pengembangan teori, implementasi maupun pengembangan sistem pendidikan sosial budaya secara keseluruhan.

  • TA'LIM : Jurnal Pendidikan Agama Islam Dan Manajemen Pendidikan Islam

    TA’LIM Jurnal Pendidikan Agama Islam dan Manajemen Pendidikan Islam merupakan jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Agama Islam Universitas Muhammadiyah Kupang, sebagai media publikasi karya ilmiah (hasil penelitian) para Dosen, Guru, Pemerhati/Praktisi bidang Pendidikan Agama Islam Maupun Menajemen Pendidikan Islam.  TA'LIM  Jurnal Pendidikan Agama Islam dan Manajemen Pendidikan Islam terbit dua kali dalam setahun, yakni Bulan Februari dan Bulan Agustus.

  • Jurnal Biosains dan Edukasi

    Jurnal Biosains dan Edukasi adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Biologi Universitas Muhammadiyah Kupang, sebagai media publikasi karya ilmiah (hasil penelitian) para Dosen, Guru, Pemerhati/Praktisi bidang Pendidikan dan Sains Biologi meliputi; Pendidikan Biologi (Pengembangan Pembelajaran, Penelitian Tindakan Kelas, dan Penelitian Eksperimen); Mikrobiologi; Anatomi, Fisiologi dan Histologi; Botani (Anatomi, Fisiologi, Morfologi dan Biomolekuler Tumbuhan); Biologi Kelautan dan Ekologi / Lingkungan; Bioinformatika; dan Herbal Medicine (Tanaman Obat). Jurnal Biosains dan Edukasi terbit pertama kali di bulan September 2019. Jurnal Biosains dan Edukasi terbit dua kali dalam setahun, yakni Bulan Maret dan Bulan September.

  • JURNAL LINGKO : PROGRAM STUDI PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA

    Jurnal LINGKO PBSI (J-Ling PBSI) merupakan jurnal ilmiah di bidang pendidikan, bahasa, dan sastra Indonesia Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Universitas Muhammadiyah Kupang. J-Ling PBSI menjadi media baru bagi peneliti baik mahasiswa, guru, dan dosen untuk mempublikasikan karya ilmiahnya di bidang kependidikan seperti PTK, pengembangan kurikulum, pengembangan metode belajar, di bidang bahasa seperti kajian wacana, morfologi, fonologi, sintaksis, semantik, sosiolinguitik, psikolinguistik, juga di bidang sastra seperti, psikologi sastra, sastra banding, kritik sastra dan kajian lainnya. Jurnal ini pertama kali terbit pada 1 Januari 2019 dalam bentuk cetak dan selanjutnya terbit secara berkala 2 nomor setahun yakni pada bulan Januari dan Agustus.

  • Jurnal Manajemen

    JM : Jurnal Manajemen adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Program Studi Manajemen, Fakultas Ekonomi, Universitas Muhammadiyah Kupang, bertujuan menerbitkan artikel studi empiris dan teoritis di bidang : Manajemen Sumber Daya Manusia, Pemasaran, Keuangan, Operasi, Manajemen Strategi, Manajemen Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah, Kewirausahaan, Perilaku Organisasi, Manajemen Perubahan, Manajemen Pengetahuan, Manajemen Pariwisata dan Manajemen Syariah. Editor menerima artikel dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris yang belum dikirim atau dipublikasikan di jurnal lain. Artikel yang diterbitkan ditentukan oleh hasil review editor ahli melalui proses blind review. Jurnal terbit dua kali setahun : April dan Oktober.

  • MEGA: Jurnal Pendidikan Matematika

    MEGA: Jurnal Pendidikan Matematika is a scientific journal in the field of mathematics education published by Mathematics Education Departmen, Universitas Muhammadiyah Kupang twice a year (in March & September). The aim of this journal is to publish research in mathematics education including teaching and learning, instruction, curriculum development, learning environments, educational technology, and educational developme

  • Al Fikru Jurnal Pemikiran Hukum Islam

    Jurnal Al Fikru merupakan jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Prodi Ahwal Al Syakhsiyyah Fakultas  Agama Islam Universitas Muhammadiyah Kupang, sebagai media publikasi karya ilmiah (hasil penelitian) Dosen, Guru, Pemerhati/Praktisi dan mahasiswa dalam bidang Pemikiran dan Hukum  Islam.  Jurnal Al Fikru Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Kupang  terbit dua kali dalam setahun, yakni Bulan Juni dan Bulan Desember.

  • Jurnal Agromina

    Jurnal Agromina merupakan publikasi ilmiah di bidang Agrobisnis Perikanan.  Artikel Ilmiah yang disajikan merupakan hasil penelitian orisinil yang belum pernah dipublikasikan. Jurnal Agromina terbit 2 kali dalam setahun yaitu bulan Juni dan Desember

  • Jurnal Akuntansi Universitas Muhammadiyah Kupang

    Jurnal Akuntansi Universitas Muhammadiyah Kupang (JA-UMK) diterbitkan oleh Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Muhammadiyah Kupang secara berkala setiap empat bulan yakni bulan Januari, Mei, dan September (tiga kali terbit setiap tahun). Penerbitan jurnal ini bertujuan untuk mendokumentasikan dan mempublikasikan hasil-hasil studi empirik dan studi konseptual dalam bidang kajian akuntansi. JA-UMK menggunakan dua metode penelaahan. Penelaahan awal (initial review): dilakukan oleh Dewan Penyunting untuk memastikan bahwa setiap naskah (artikel) yang diterima termasuk dalam topik penelitian dalam bidang kajian akuntansi dan struktur penulisan memenuhi persyaratan JA-UMK. Naskah yang tidak memenuhi kriteria minimum akan dikembalikan kepada penulis dengan catatan. Penelaahan mitra bestari (peer review): jika naskah yang diterima telah sesuai dengan kriteria, maka akan ditelaah oleh mitra bestari (reviewers) yang berasal dari Dewan Penyunting atau mitra bestari lain sesuai dengan bidang kepakarannya. Keputusan akhir (Final decision): berdasarkan rekomendasi dari mitra bestari, Tim Penyunting akan memutuskan apakah sebuah naskah diterima, perlu revisi, atau ditolak. Keputusan akhir ini akan diberitahukan kepada penulis melalui surat elektronik (e-mail) bersama dengan catatan dari mitra bestari. Penentuan artikel yang dimuat dalam JA-UMK dengan mempertimbangkan: a) terpenuhinya persyaratan baku publikasi jurnal; b) metodologi riset yang digunakan; dan c) signifikansi kontribusi hasil riset terhadap pengembangan profesi dan pendidikan dan bisnis. Artikel dapat dikirim ke editor JA-UMK kepada Ketua Dewan Penyunting melalui e-mail: [email protected] dengan subjek Artikel.

  • Jurnal Ilmu Pendidikan (JIP)

    Jurnal Ilmu Pendidikan (JIP) adalahjurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Sosiologi Universitas Muhammadiyah Kupang, sebagai media publikasi karya ilmiah (hasil penelitian dan kajian kependidikan) bagi Dosen, Guru, Pemerhati/Praktisi Pendidikan yang meliputi: Kependidikan (Pengembangan Pembelajaran, Penelitian Kependidikan, Penelitian Tindakan Kelas, dan Kajian kependidikan yang mencakup seluruh bidang kependidikan dan pembelajarannya. Jurnal Ilmu Pendidikan terbit dua kali setiap tahunnya (April dan Oktober). JIP telah memiliki reviewer (mitra bestari) yang kompeten dibidang dan kepakarannya masing-masing yang berasal dari universitas terkenal diantaranya: Universitas Pendidikan Indonesia, Universitas Negeri Malang, Universitas Muhammadiyah Malang, Universitas Negeri Semarang, Universitas Sebelas Maret, Universitas Nusa Cendana Kupang, dan Universitas Muhammadiyah Kupang.

  • SocioEdu: Sociological Education

    SocioEdu: Sociological Education published by the Department of Sociology Education, Department of Sociology Education, Faculty of Teacher Training and Education, Muhammadiyah University of Kupang as a forum for fostering creativity and exchange of ideas among academics, lecturers, researchers, practitioners and observers of educational issues. This journal discusses the main issues of teaching sociology, multicultural education, sociology of education and other relevant social sciences, both in theory development, implementation and development of the overall Social and Cultural education system. 

  • Jurnal Pendidikan Dasar Flobamorata

    The Flobamorata Basic Education Journal (JPDF) is published by the Primary School Teacher Education Study Program (PGSD), Faculty of Teacher Training and Education, Muhammadiyah University Kupang, intended as a medium of information, communication and forum for discussion of knowledge, especially those related to education and teaching of Basic Education from various aspect. This journal contains scientific publication articles based on research results in the field of Basic Education. In accordance with Republic of Indonesia Government Regulation no. 47 of 2008 concerning Compulsory Education, Basic Education is the level of education that underlies secondary education, in the form of Elementary School (SD) and Madrasyah Ibtidaiyah (MI) or other equivalent forms. The editors invite writers, especially educational staff, educational practitioners, scientists and those interested in education and teaching, especially basic education teaching, to share their ideas and study results as well as communicate their scientific findings in this forum to other academic members and the wider community.


    JPDF has been nationally accredited with rank 4 through the Decree of the Director General of Higher Education, Research and Technology Number 204/E/KPT/2022, dated 3 October 2022. Starting from the 2024 edition, JPDF will publish four editions per year (February, May, August and November).

  • Jurnal Ume Kbubu

    Jurnal Ume Kbubu adalah jurnal yang diterbitkan oleh Program Studi Sosiologi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Muhammadiyah Kupang. dipilihnya nama Ume Kbubu didasarkan pada filosofi rumah adat khas suku Dawan di Nusa Tenggara Timur yang berarti rumah tempat berlindung sekaligus sebagai pengaturan kehidupan sehari-hari mulai dari peran sosial, status sosial, relasi sosial dan juga gender. Jurnal Ume Kbubu ini pertama kali terbit di bulan Desember tahun 2023 dan terbit 2 kali dalam setahun pada bulan Juli dan Desember. Bidang kajian ilmu yang difokuskan dalam jurnal ini yaitu kajian mengenai ilmu sosial,  humaniora, kesejahteraan sosial dan kebudayaan dimana penelitiannya dititik beratkan pada masalah sosial yang berhubungan dengan bidang diatas. Jurnal Ume Kbubu bersifat open access yang artinya siapa saja dapat mendownload hasil penelitian dalam bentuk pdf.

  • justiciable journal

    JUSTICIABLE: Jurnal Fakultas Hukum merupakan jurnal ilmu hukum yang dipublikasikan oleh Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Kupang. Jurnal ini adalah jurnal yang dihasilkan melalui penelitian kajian mendalam yang mengutamakan gagasan konseptual di bidang ilmu hukum yang lebih menfokuskan pada isu-isu hukum baik itu dikaji melalui kajian konseptual yang berlandaskan teori maupun praktek, baik itu putusan pengadilan, analisa kasus hukum serta kajian normatif yang berlandaskan undang-undang. Adapun fokus dan ruang lingkup yang menjadi perhatian dari jurnal ilmu hukum Justinable  yaitu semua konsentrasi  pada bidang ilmu hukum baik itu hukum pidana, perdata, tata negara, administrasi negara dan hukum internasional. Adapun jurnal hukum Justiciable akan terbit dua kali dalam setahun yaitu bulan April dan Oktober.

  • Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat

    Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat merupakan jurnal untuk mempublikasi Hasil Kegiatan Pengabdian Masyarakat dalam kegiatan Social Humaniora lainnya. Secara khusus menitikberatkan pengabdian masyarakat sebagai berikut: Pendidikan untuk Pembangunan Berkelanjutan, Pelatihan, Pemasaran, Teknologi Tepat Guna,Pemberdayaan Masyarakat, Akses Sosial Kawasan Perbatasan dan Kawasan Kurang Berkembang.

  • POLSEK : Journal Ilmu Politik dan Kesejahteraan Sosial

    POLSEK adalah  Journal yang diterbitkan oleh Program Studi Ilmu Politik dan Program Studi Kesejahteraan Sosial Fisipol Universitas Muhammadiyah Kupang - NTT. Jurnal ini berisi tulisan ilmiah baik berupa hasil penelitian maupun kajian/review pustaka yang berkaitan politik, persoalan sosial kemasyarakatan, termasuk kebijakan di bidang sosial dan isu isu seputar pekerjaan dan Kesejahteraan Sosial